Antara Rumor dan Fakta di Android

Sayangi Dan Cintai Dia Sepenuh Hati | Beri Komentar Yang Bermutu Ya.




Begitu banyak Rumor atau mitos yang menghujam Android, sehingga banyak orang awam menilai salah terhadap Android. Berikut beberapa Rumor atau mitos yg salah terhadap android serta Fakta-faktanya :

1. Pemakai Android itu Gembel 
(Rumor)
Apakah anda yakin begitu? setujukah anda bahwa pemakai android itu sama dengan gembel? mari kita lihat :
Gembel disini dikiaskan untuk orang-orang miskin yg ingin mempunya sebuah smartphone canggih tapi tidak mempunyai uang. Begitu banyak orang-orang yg berasal dari keluarga menengah keatas yang memakai Smartphone ber OS laen seperti BB dan Iphone mencap pengguna Android dengan sebutan ini, Padahal mereka salah besar.inilah alasannya :
* Jika gembel = miskin = Smartphone android murahan, coba perhatikan ini :
   Samsung Galaxy S3 harganya 7 Juta
   HTC one X Harganya 6,5
   Dll
   Apakah itu termasuk Smartphone murahan?
 *Jika gembel = kampungan = bodoh,coba perhatikan ini :
   Samsung galaxy mini harga 1,4 juta
   BB gemini 1,7 juta
   Iphone 3GS 3,5 juta
   Nokia E71 2 jutaan
   Apakah menurut anda harga murah menentukan barang yg jelek?atau berfitur murahan? Dengan uang seharga Galaxy mini maka anda akan mendapatkan fitur yang sama dan bahkan lebih dari Smartphone ber OS Lain.
 Jadi Info yang benar Adalah "Pemakai Android itu Cerdas"


2. Pemakai Android itu Cerdas
(Fakta)
Jelas ini Fakta, sebagian penjelasan sudah termasuk di keterangan diatas.Orang-orang pemakai Android sebagian besar adalah orang-orang yang berfikir cerdas dalam mengola Smartphonenya,silahkan bandingkan dengan penggemar OS lain. Ada beberapa alasan :
*Pemakai Android cenderung sering mengotak-atik HH nya
  Sebenarnya ini tidak wajib, OS android sendiri sudah sangat maximal walaupun tanpa oprek sekalipun.Tapi Kecenderungan banyak Pemakai melakukan ini karna mereka terhubung dengan pemakai lainnya yang su-ka oprek untuk memaksimalkan OS nya,sehingga mereka pun terlecut untuk melakukannya.
*Pemakai android adalah orang yang suka Hitung-hitungan
Menurut anda apakah ini termasuk Pelit atau memang miskin? Sebenarnya tidak begitu.Banyak pemakai android yang memikirkan fungsi,fitur dan harga dari Smartphone yang mereka beli.Contoh dengan uang 2 juta mereka mau mendapatkan segudang fitur.berbeda dengan pemakai OS lain seperti BB dan IOS,maaf kebanyakan dari mereka mementingkan gaya dibanding fitur (Maaf,walau bukan semuanya). Menurut saya orang yg suka menghitung itu adalah cerdas dan dewasa dalam memilih.Silahkan berkesimpulan yang lain.
*Pemakai android banyak praktisi IT
Banyak pemakai android beraasal dari Orang IT.ini dikarnakan orang-orang IT sudah memikirkan dan mengetahui manfaat dan besarnya fitur dari Smartphone ber OS ini.sehingga orang awam yang tak berasal dari IT sekalipun juga ikut keranjingan dengan OS ini dan bahkan mereka bisa lebih hebat.
*dan banyak alasan lain yang tak muat saya sampaikan

3. OS Android adalah OS yang rentan VIRUS
(Rumor)
OS android memang merupakan OS open sourc (Terbuka) sehingga besar kemungkinan pihak-pihak lain untuk merusak system android akan lebih besar.Tapi apakah benar OS android sangat rentas virus? menurut saya tidak demikian.OS apapun di dunia sekarang akan berkemungkinan sama juga terjangkit virus jika ceroboh dalam menggunakannya. Jika kita menggunakannya dengan cara yang benar saya rasa takkan membuat Smartphone kita rusak. Dalam OS android setiap aplikasi yang berasal dari luar Google play (market) tidak otomatis diijinkan untuk diinstall dalam system, semua butuh permisi ke User itu sendiri.Nah dari sinilah kita menggunakannya dengan bijak.

4. OS android mempunyai Aplikasi Gratis Bejibun
(Fakta)
Sangat benar sekali, Saat ini Android merupakan OS dengan Aplikasi gratis terbanyak dibanding OS lain.

5. OS Android Email dan Messengernya tak sebaik BB
(Rumor)
Di OS android sendiri Aplikasi Messenger bejibun banyaknya,silahkan pilih mana yang kita suka.Tapi apakah sebaik BBM? Setau saya sendiri, saya nyaman-nyaman saja memakai salah satu app messenger disana,justru lebih cepat dibanding BBM di BB,walaupun BBM itu servernya terkenal tangguh dan dikelola dengan baik,toh malah kita sering mendengar pemakai BB mengatakan BBM sering pending. Bagaimana keamanannya? benar BBM itu terkenal keamanannya,tapi pertanyaan saya, keamaan seperti apakah yang anda inginkan? jika keamanan text takut dibaca orang lain mungkin bisa aplikasinya kita kunci.tapi jika keamanan enkripsi data tentu lebih baik BBM,tapi apakah itu sangat anda perlukan? engkripsi percakapan anda? toh Pejabat yang memakai BBM nya untuk rahasia saja tetap bisa dibongkar hasil percakapannya.Jadi menurut saya,kemanan itu tergantung dari kita menggunakannya saja.
Dan bagaimana dengan Email diandroid? sampai saat ini saya sangat puas dengan layanan email diandroid.Orang bilang email di BB sangat baik dan cepat,tapi diandroid juga sangat cepat dan belum pernah saya merasakan pending email seperti di BB.yang perlu diingat Email diandroid tidak dibatasi berapa besarnya dan tidak ada yang dihapus otomatis jika inbox emailnya sudah berisi sekian banyak,biasanya ini sering kejadian di BB,tapi saya belum tau apakah OS 7 di BB sudah tidak seperti itu lagi.
Catatan : Maaf jika tulisan ini saya lebih membandingkan dengan OS BB,karna biasanya OS BB lah yang dikenal orang tangguh dibidang email dan chatting

6. OS Android Perkebangannya lebih cepat dibanding OS lain
(Fakta)
Info lebih lanjut cek Google.com

7. OS Android No1 pemakainya di dunia
(Fakta)
Cek Google.com

8. Android itu Merek HP
(Rumor)
Percaya atau tidak,masih ada sebagian orang sana menilai android itu adalah sebuah merek produk seperti BB. Padahal kita tau,android itu adalah sebuah OS (sistem operasi), yang bisa dipakai oleh banyak gadget

9. Android adalah OS tercepat Upgradenya
(Fakta)
Biasanya Google merilis Upgrade android itu minimal setahun 2 kali.

10. Android banyak pilihan
(Fakta)
untuk memilih gadget atau smartphone android kita tidak akan diharuskan dengan satu merk saja,kita bisa memilih banyak merk dari vendor-vendor yang memaki OS android untuk Gadget mereka,seperti : Sony,Samsung,Motorolla,LG,HTC,dll. 

11. Android tidak membedakan kaya dan simiskin
(Fakta)
benar,pilihan harga dari Gadget yang berOS android sangat beragam. Mulai dari   yang murah sampai kelas yang sangat mahal.

12. Pemakai android lebih kompak
(Fakta)
Banyak forum-forum yang dibuat oleh pemakai android untuk menyatukan pendapat,ide dan sekedar berkumpul oleh pengemar dan pemakai android.

Sebenarnya banyak Fakta dan Rumor lain yang belum sempat saya masukkan dan tulis disini. Mungkin para pembaca bisa menambah dikomentar dibawah ini.Sekali lagi maaf,saya tidak membeci Gadget ber OS lain,ini sekedar tulisan yang berisi fakta dan rumor tentang android. Saya hanya mencoba sedikit meluruskannya.

Sumber : Pribadi dan Survey
Related Posts 

Plugin for WordPress, Blogger...

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Bung Copas Saja .. .
hahaha